Bupati Muara Enim Distribusikan Beras Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CCP) di Desa Sumaja Makmur

SIGAPNEWS.CO.ID l MUARA ENIM - Pj Bupati Ahmad Rizal, MA bersama dinas Perekonomian & Pembangunan, Inspektur, Kadin Ketapang, Kadin TPHP, Kadinsos, Kadin Perkebunan, Kadin Perikanan dan Kadin Kominfo Distribusikan Beras Bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CCP) di Desa Sumaja Makmur Kecamatan Gunung Megang, (27/9)
Pj. Bupati Muara Enim Ahmad Rizali, M.A dalam sambutannya menyampaikan bahwa pada kegiatan kita pada hari ini merupakan penyaluran bantuan pangan berupa beras dari Pemerintah Republik Indonesia melalui Badan Pangan Nasional "sebagai bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat, termasuk kita masyarakat di Kabupaten Muara Enim.
"Pemerintah menyadari bahwa pangan merupakan kebutuhan dasar bagi manusia. Oleh karenanya pemerintah harus memberikan jaminan atas ketersediaan pangan, khususnya bagi masyarakat berpendapatan rendah dengan harapan seluruh rumah tangga ataupun keluarga selalu memiliki akses terhadap pangan pada harga dan volume yang ideal bagi kebutuhan dan kesehatan. Khusus di Kabupaten Muara Enim, pemerintah telah menyalurkan bantuan pangan secara bertahap. Pada penyaluran Tahap I bulan Maret sampai dengan Mei
kemarin telah disalurkan bantuan pangan berupa beras di 256 desa dalam 22 Kecamatan dengan jumlah 53.019 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui Kantor Pos Prabumulih dan Kantor Pos Muara Enim. Kemudian pada hari ini untuk Tahap II, kembali disalurkan kepada 47.518 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di 256 desa dalam 22 kecamatan melalui PT. Dos Ni Roha (DNR). Setiap keluarga nantinya akan mendapatkan 10 kg beras perbulan selama 3 bulan dimulai September sampai dengan November 2023," ucap Bupati.
Lebih lanjut di katakan dalam kesempatan ini saya-pun mengucapkan terima kasih kepada Perum Bulog Sub-Divisi Regional Lahat, PT. Pos Indonesia untuk wilayah Muara Enim dan
Prabumulih, PT. Dos Ni Roha (DNR) seluruh camat maupun kepala desa dan lurah yang telah bahu-membahu turut menyukseskan penyaluran cadangan pangan pemerintah ini.
"Semoga bantuan ini bermanfaat dan mampu meringankan masyarakat, khususnya masyarakat yang kurang mampu. Saya-pun menghimbau agar penyaluran ini dilaksanakan dengan tertib dan tepat sasaran melalui prosedur yang telah di tetapkan. Dengan mengucapkan Bismillahirahmanirahim Penyaluran Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) Untuk Pemberian Pangan Tahap Kedua Kabupaten Muara Enim Tahun 2023, saya nyatakan resmi diluncurkan dan dimulai untuk di salurkan," pungkas Ahmad Rizali.

Sementara Kades Sumaja Makmur Parimin mengucapkan terimakasih serta ucapkan selamat datang di desa Sumaja Makmur.
Dijelaskan mendistribusikan beras, bantuan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) tahap dua untuk 257 Keluarga Penerimah Manfaat (KPM) di desa dan Sumaja Makmur kecamatan Gunung Megang
Hal tersebut di sampaikan Kades Sumaja Makmur, Parimin juga menjelaskan untuk Kabupaten Muara Enim, Lawang Kidul adalah perdana dalam pendistribusian program pemerintah tahap ke dua tersebut dan bertujuan untuk memberikan bantuan pangan kepada masyarakat yang membutuhkan.
"Bantuan pangan cadangan beras pemerintah ini merupakan upaya pemerintah untuk mengatasi dampak el nino sekaligus mengatasi gejolak harga beras yang saat ini sedang melambung tinggi," ujar Kades. Rabu, (27/09/23).
Lebih lanjut Kades berharap, bantuan yang diberikan dapat membantu masyarakat terutama masyarakat miskin yang berpotensi mengalami rawan pangan akibat terdampak fenomena el nino maupun 'tercekik' akibat gejolak harga beras.
"Setiap KPM akan menerima bantuan beras sebanyak 10 kg perbulan untuk 3 bulan kedepan, dan saya minta pendistribusiannya ini harus sesuai by name by addressnya," pungkasnya.
Turut hadir Plt. Camat Gunung Megang Abu Yamin, SH, Kapolsek Gunung Megang Firmansyah, S.H babinsa Koramil 404-04/GM Sardiono bersama Oman, seluruh perangkat desa, dan BPD Sumaja Makmur.(Sapriansyah)
Editor :Sapriansyah