Penetapan APBEDes TA 2026 di Kantor Desa Panta dewa Pali
Penetapan hasil Musdes untuk Tahun anggaran 2026 oleh para Pemerintah desa dan BPD
SIGAPNEWS.CO.ID I PALI - Pemerintah Desa bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD) telah melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) Penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Tahun Anggaran 2026. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tahapan penting dalam proses perencanaan dan pengelolaan keuangan desa yang transparan, partisipatif, dan akuntabel. Rabu (28/1)
Musdes dihadiri oleh Pemerintah Desa, Kepala Desa Panta dewa Wandra, para anggota BPD, lembaga desa lainnya, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta unsur masyarakat lainnya.
Turut di hadiri langsung dari pihak Dinas PMD di wakilkan Abdul kodir Taupik dan Allen dari Kecamatan Talang Ubi di wakil kn tris mars, Babinsa bambang dan
Babinkabtimas Rahmad.
Dalam forum musyawarah ini, dibahas dan disepakati rancangan APBDes Tahun 2026 yang telah disusun berdasarkan hasil Musyawarah Dusun (Musdus) dan Musyawarah Desa Perencanaan Pembangunan (Musdes RKPDes).
Penetapan APBDes TA 2026 bertujuan untuk memastikan arah kebijakan pembangunan desa berjalan sesuai dengan kebutuhan masyarakat, prioritas nasional, serta ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku
Disaat musyawarah berlangsung peserta Musdes diberikan ruang untuk menyampaikan saran, masukan, dan pendapat demi tercapainya kesepakatan bersama.
Dengan ditetapkannya APBDes Tahun Anggaran 2026, diharapkan. pelaksanaan pembangunan, pemberdayaan masyarakat, serta pelayanan publik di desa dapat berjalan lebih efektif, tepat sasaran, dan berkelanjutan demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat desa.
Pemerintah Desa Panta dewa menggelar Musyawarah Desa (Musdes) Awal Tahun guna membahas evaluasi dan perencanaan pembangunan desa. Bertempat di Kantor Desa Panta dewa , kegiatan ini menjadi wadah transparansi pengelolaan anggaran sekaligus penyaluran aspirasi masyarakat,
Agenda utama pertemuan diawali dengan pembahasan pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDesa) Tahun Anggaran 2026. Selain memaparkan capaian tahun berjalan, Pemerintah Desa juga menyampaikan Tentang Angaran TA 2026.

Laporan Wartawan M. Riadi
Editor :Sapriansyah