Hati-hati Tindak Kejahatan Berkeliaran di Muara Enim, Tukang Becak Diduga Korban Hipnotis
Sigapnews.co.id l Muara Enim - Nasib pilu dialami Irul (64) ,seorang tukang penarik becak berniat mencari rezeki Irul malah kena apes diduga terkena hipnotis saat sedang menunggu penumpang, sekira jam 6.30 wib pagi di depan ruko agen sosis pasar Muara Enim, Selasa 25 Juni 2024.
Korban yang merupakan warga kelurahan Muara Enin lingkungan 8 RW 07 awalnya saat selesai menurunkan barang milik seorang pedagang sembari sambil menunggu penumpang, korban di datangi seorang pria yang turun dari mobil menghampirinya dan berpura pura menanyakan alamat.
"Kemudian pria itu (pelaku) minta diantar kealamat yang di maksud dengan mengajak saya masuk kedalam mobil," ujar Irul pada media saat di wawancarai.
Tanpa merasa curiga korban langsung masuk kedalam mobil,di dalam mobil korban di luar kesadarannya dia diminta untuk mengeluarkan isi tas pinggang yang cuma ada uang seratus ribu(Rp 100,000).
Korban Irul (64) baru sadar saat dia di turunkan dari mobil dalam keadaan bingung dan merasa ada sesuatu terjadi pada dirinya dan baru sadar bahwa dia telah menjadi korban hipnotis karena uang yang ada di tas pinggangnya sudah di ambil pelaku saat di dalam mobil tadi,saat Irul (korban ) menceritakan kejadian pada media
Pada saat di wawancara muka raut wajah Irul (korban) kelihatan masih lesu dan masih kelihatan bingung dan sedih.
Editor :Sapriansyah