Secara Resmi Kejuaraan Bupati Cup Muara Enim 2022 Resmi Dibuka

SRIWIJANEWS I MUARA ENIM - Pj. Bupati Muara Enim Kurniawan AP., M.Si melalui Pj. Sekda H. Riswandar secara resmi membuka kejuaraan Bupati Cup tahun 2022 di GOR Serasan Sekundang Kabupaten Muara Enim, Minggu (16/10).
Kejuaraan tersebut adalah menjaring atlet berkualitas dari berbagai cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan. Pada pembukaan tersebut turut dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Muara Enim Liono Basuki, Danrindam Sriwijaya Letkol Inf. M. Erwin Ramli, Polres Muara Enim dihadiri Kasat Binmas AKP Fery, Dandim 0404 Muara Enim diwakili Babinsa Yogi Aswan, Humas PTBA Dayaningrat dan Sugandhi, serta para anggota DPRD Muara Enim serta Forkompimda, Kormi, Kadispora, BUMD, dan BUMS.
“Melalui Bupati Cup ini diharapkan dapat menjaring atlet yang berkualitas dari berbagai cabor. Agar nantinya bisa mewakili Kabupaten Muara Enim pada event olahraga, baik tingkat provinsi maupun Nasional,” kata Pj. Sekda Muara Enim.
Bupati Cup tersebut, lanjut Sekda, nantinya akan selalu digelar secara rutin sebagai wadah untuk menjaring atlet yang berkualitas dan berprestasi.
"Harapan kami, semoga baik dari DPRD kabupaten, serta BUMD, BUMS dapat menjadi donatur dalam kegiatan ini, sehingga para atlit dapat lebih semangat dan semoga harapannya muara enim bisa membawa kejuaraan sehingga dapat membanggakan terkhusus di kabupaten yang kita cintai ini," pungkasnya.
Hampir senada dengan Ketua KONI Kabupaten Muara Enim Muhammad Candra, S.H mengatakan ada 26 cabor yang dipertandingkan dalam kejuaraan tersebut.
“Pelaksanaannya sudah dimulai sejak 23 September lalu. Cabor yang dipertadingkan ada 26 yaitu Kempo, Karate, Taekwondo, Soft Tenis, Panjat Tebing, Muaythai, Bulu Tangkis, Voli, Wushu, Silat, Tenis Meja, Sepakbola, Dayung, Sambo, Menembak, Bilyard, Panahan, Catur, Atletik, Sepak Takraw, Futsal, Tenis Lapangan, Balap Sepeda, Bermotor, Basket dan Renang," bebernya.
Acara ini memang sudah di agendakan 2 tahun sekali, mengingat berapa tahun mengalami pandemi covid19 sehingga acara ini tertunda.
"Hari ini, kita bisa melaksanakan kembali dunia dalam olahraga. Selain itu masyarakat dapat meningkatkan ekonomi kembali selain meningkatkan prestasi nya. Kami berharap kegiatan ini dapat di dukung dinas koperasi, perdagangan pariwisata untuk membuka, melalui UMKM yang ada di kabupaten muara enim," tutupnya.
Setelah acara pembukaan, dilanjutkan dengan tendangan bola pertama sebagai tanda dimulainya laga Bupati Cup 2022 yang di mulai oleh PJ. Sekda, Ketua KONI, Kasat binmas dan yang lainnya.
Baca Juga : Kapolri Listyo Sigit Prabowo Mutasi 14 Kapolda
Editor :Sapriansyah
Source : KONI