LDII Kab. PALI Laksanakan Penyuluhan Hukum bersama Kajari

Poto bersama Wakil Bupati Pali, Kakan Kemenag, Kajari dan pengurus LDII
SIGAPNEWS I PALI - Dalam rangka mewujudkan SDM LDII berkarakter, Profesional, Religius dan Berwawasan Luas untuk mewujudkan Pali serasi Nia Sumsel sejahtera Indonesia maju khususnya di bidang Hukum LDII Kabupaten Pali menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Penyuluhan Hukum yang di Nara sumberi oleh pihak Kejaksaan Negeri Kabupaten Pali.
Sebanyak 150 perserta yang terdiri dari unsur PAC, PC, DPD LDII dan Generasi Muda LDII.
Kegiatan tersebut dibuka oleh wakil Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (Pali) Drs. H. Soemarjono dalam sambutannya beliau menyampaikan, semoga setelah kegiatan ini khusus warga LDII bisa menjadi insan yang berkarakter, profesional, religius yg berwawasan luas sesuai tema yang di usung apalagi di tahun politik. Warga LDII dapat menjadi penyejuk di tengah masyarakat.
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Pali Dr.H.Deni Priansyah,S.Ag.,M.Pdi menyampaikan LDII adalah organisasi yang sangat unik perkembangannya di tengah masyarakat republik Indonesia namun tetap solid dan selalu patuh terhadap peraturan pemerintah yang Sah.
Ketua panitia pelaksana yang juga merupakan ketua DPD LDII kabupaten Pali Agus Susanto, S.Pd.S beliau menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah kabupaten Pali terutama Bpk bupati Pali Dr Ir H Heri Amalindo.MM yg mensupport dan mendukung penuh secara total sehingga terselenggaranya kegiatan tersebut dengan baik juga terima kasih disampaikan kepada para tamu undangan hadir, Kapolres, Kejaksaan, MUI, FKUB, PD Muhammadiyah, KNPI, Dispora, Disdik, Kesbangpol, Danramil 404-03 Talang Ubi dan juga dihadiri unsur DPD Kota Prabumulih.
Di akhir sambutannya ketua DPD LDII kabupaten Pali Agus Susanto menyampaikan semoga kegiatan - kegiatan lainnya dapat bersinergi dengan stakeholder lainnya guna mewujudkan Pali serasi, Sumsel sejahtera, Indonesia maju. (***)

Editor :Sapriansyah
Source : LDII Pali