Sumaja Makmur Adakan Vaksin Jenis Booster Astrazeneca

Poto ilustrasi suntik vaksin jenis Booster Astrazeneca
Sriwijayanews l Muara Enim - Puskesmas dan Pemerintah Desa Sumaja Makmur Kecamatan Gunung Megang Kabupaten Muara Enim, adakan vaksin ke 3 jenis Booster Astrazeneca dibalai desa sumaja makmur, Jum'at (18/3).
Tampak dihadiri Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) Sumaja Makmur Yudianto, SKM. M.Kes,bersama stafnya, dan Pemerintah Desa Sumaja Makmur Kepala Desa (Kades) Parimin yang Diwakili Sekretaris desa (Sekdes) Paisal Putra, BPD, serta perangkat desa lainnya.
"Kegiatan vaksin ini diselenggarakan di dua (2) tempat yaitu, dibalai desa Sumaja Makmur Jenis Vaksin Booster Astrazeneca dan SDN 16 Gunung Megang dusun Sukamenanti desa Bangun Sari Kecamatan Gunung Megang,anak-anak," kata Yudianto.
Lanjutnya, menjelaskan saat diwawancarai, "Vaksin ini dilakukan kalau sudah melakukan dosis 1 dan 2, dan berjangka minimal harus 6 bulan. Adapun sasaran dosis ada 150," jelasnya.
"Harapannya semoga masyarakat bisa melakukan vaksin jenis Booster Astrazeneca ini, karna tingkat kekebalan nya, lama. Beda lagi dengan vaksin-vaksin jenis lainnya walaupun sudah di vaksin 2 kali," harapnya.
Jangan sampai masyarakat divaksin ke 2 merasa sudah cukup, karena semua itu ada batasnya.
"Mengapa sekarang masih ada yang terkena virus, karena tingkat kekebalan nya menurun," pungkasnya.
Editor :Sapriansyah
Source : Puskesmas Sumaja Makmur